5 Tempat Makan di Medan Terpopuler Dengan Menu yang Enak

5 Tempat Makan di Medan Terpopuler Dengan Menu yang Enak

Salah satu kota di Indonesia yang dikenal dengan makanan khasnya adalah Medan. Ada cukup banyak tempat makan di Medan yang punya ciri khas sendiri mulai dari yang rasanya manis, gurih dan asin. 

Bahkan beberapa tempat ada yang halal dan non halal di berbagai tempat wisata. Menariknya tempat makan ini tidak hanya enak tetapi kamu juga ditemani suasana yang unik dan menu makannya lengkap. 

Daftar Tempat Makan di Medan yang Terpopuler

Ada berbagai tempat makan yang bisa kamu singgahi ketika datang ke Medan, diantaranya:

Durian Ucok Medan

Durian yang ada di kota Medan ini dikenal dengan aromanya yang menggiurkan dan rasanya enak. Selain itu, duriannya juga diolah dengan berbagai macam pilihan mulai dari pancake hingga es krim. 

Untuk lokasinya ada di Jln. Mustaman No. 7 Kota Medan dan buka selama 24 jam non stop. Sedangkan dari harga durian mulai dari Rp. 50.000 hingga lebih mahal tergantung menu dan besar kecilnya durian yang dipilih. 

Wajir Seafood

Sesuai dengan namanya, tempat makan ini hanya menyediakan aneka olahan seafood. Selain itu, semua makanan yang tersedia juga 100% halal dan rasanya enak. 

Lalu dari sisi masakanya beragam mulai dari sup tomyam, telur asin, ikan laut, kepiting saus padang dan yang lainnya. Selain menu tersebut juga ada kuliner lain yang bisa kamu nikmati di tempat tersebut. 

Untuk lokasinya ada di Jln. Kol Sugiono No. 31 Medan Maimun, Kota Medan. Sedangkan jam buka mulai dari 15.00-23.00 WIB dan harga makanannya mulai Rp. 14.000 saja. 

Merdeka Walk

Tempat makan satu ini dikenal sebagai tempat kuliner yang paling lengkap dan harganya terjangkau. Selain itu dari sisi tempatnya cukup luas dengan ukuran 600 meter persegi. 

Lalu dari menu makanan dan minuman cukup beragam dan harganya mulai dari Rp. 5.000 saja. Untuk lokasinya ada di Jln. Balai Kota Kesawan (dekat Lapangan Merdeka Medan) Kota Medan dan selalu open 24 jam. 

Restoran Nelayan

Restoran Nelayan yang ada di Medan ini dikenal dengan menu dimsum yang rasanya tak terkalahkan. Selain itu ada berbagai menu masakan lain seperti seafood, chinese food dan yang lainnya. 

Lalu dari sisi lokasinya juga cukup luas sehingga cocok untuk bersama keluarga dan teman. Jika kamu ingin mencicipi makanannya bisa datang ke Jln. KH. Zainul Arifin No.7 Plaza Lt.3 No. 38-41 Kota Medan. Jam bukannya mulai 11.00-20.00 WIB dengan harga makanan mulai dari Rp. 30.000 hingga Rp. 50.000

Sate Memeng

Sate Memeng termasuk makanan khas dan di tempat ini tersedia sate sapi dan ayam. Semua satunya diguyur dengan bumbu kacang dan kuah satu padang yang begitu lezat. 

Selain sapi dan ayam ada juga sate usus, hati, campur, mie rebus dengan isian tauge dan yang lainnya. Lokasi tempat makan ini ada di Jln. Irian Barat No. 2 Gg Buntu Medan Timur Kota Medan. Harga makanannya mulai Rp. 15.000 dan buka dari 18.00-23.00 WIB. Semua tempat makan di Medan ini punya ciri khas sendiri mulai yang seafood, sate, dan yang lainnya. Lalu dari sisi harga makanan atau minuman cukup beragam mulai dari Rp. 5.000 saja. Kamu tinggal memilih tempat makan yang instagramable dan menu makanan sesuai yang diinginkan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email anda tidak akan dipublikasikan. Required fields are marked *

Kirim pesan
Hello
Ada yang boleh kami bantu ?